DATES ( TV SERIES)




Katanya, setiap manusia itu sudah pasti ada jodohnya atau pasangannya. Namun hal tersebut bukan berarti kita hanya duduk diam menunggu cinta datang menyapa kan? Bagaimanapun, sosok yang kita cintai itu haruslah kita upayakan dengan diiringi doa. Intinya, jangan malas dan lekas menyerah. Teruslah berusaha. Beberapa waktu lalu saya dibuat jatuh cinta dengan tv series keluaran Inggris yang intinya tentang para manusia yang berusaha menemukan cintanya berjudul Dates. Seri yang dibuat oleh kreator seri Skins ini menyoroti perjumpaan dua insan yang kontak langsung setelah sebelumnya berinteraksi di sebuah online dating.
Terdiri dari 9 episode saja dan dalam durasi sekitar 23 menit, Dates menghadirkan sebuah panggung kencan dengan romantika masing - masing. Tiap episode diberi judul dua nama karakter yang sedang dijadikan fokus utama. Menarik dan tak jarang menghadirkan senyum. Padahal, isinya hanya sekedar 2 insan yang bertemu. Awalnya terasa canggung namun kemudian mengalir menjadi sebuah obrolan dan interaksi yang menarik. Kadang manis, kadang lucu dan beragam emosi lainnya. Satu yang pasti, setiap episodenya senantiasa menghadirkan rasa penasaran akan seperti apa akhir dari pertemuan dua insan yang awalnya belum saling mengenal dengan baik tersebut. Tiap episode dari Dates memberikan ending yang seringkali mengejutkan.


Dates ini selain kekuatan naskah juga didukung dengan performer - performer yang likeable, hingga susah untuk tidak fokus ke layar. Chemistry antar mereka juga terjalin cukup apik, terutama antara Will Mellor dan Oona Chaplin (cucunya Charlie Chaplin nih) di segmen Mia & David. Saya membayangkan, seri semacam Dates ini mampu dibikin hingga jutaan episode. Akan selalu meanrik menyelami interaksi antar manusia dengan karakter - karakter yang beragam. Sayangnya, untuk sementara ini belum ada indikasi akan muncul Dates musim kedua. Hanya bisa berharap.
Buat materi promo, pihak TV sampai membuat profil online dating masing - masing karakter seperti di bawah ini. Klik gambar di bawah ini dan baca profilnya, maka tv seriesnya akan terasa lebih lucu, karena ada kebohongan yang kerap hadir di sebuah profil pada online dating.




0 comments:

 

BLOG LIST

BLOG LIST

BLOG LIST